Berhasil Ungkap 52,4 Kilogram Sabu, 19 Personil Satresnarkoba Polresta Jambi Terima Penghargaan dari Kapolda

Avatar

- Penulis

Senin, 15 Januari 2024 - 08:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemayungnews.idJAMBI – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jambi Irjen Pol Drs Rusdi Hartono memimpin langsung Apel pagi sekaligus pemberian penghargaan kepada 19 personil Satresnarkoba Polresta Jambi yang berhasil menggagalkan peredaran 52 kg sabu. bertempat di Lapangan Hijau Mapolresta Jambi, Senin (15/1/24).

Tampak hadir Irwasda Polda Jambi Kombes Pol Jannus Parlindungan Siregar, Dir Lantas Kombes Pol Dhafi, Kabid Propam Kombes Pol ADG Sinaga, Dirresnarkoba AKBP Ernesto Seiser, dan turut diikuti Kapolresta Jambi Kombes Pol Eko Wahyudi, Wakapolresta AKBP Rully Andy, para Kabag, Kasat, Kasi dan Kapolsek jajaran Polda Jambi.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Jambi Irjen Pol Drs Rusdi Hartono menyampaikan kepada personel penerima penghargaan, mengucapkan selamat dan terima kasih atas kinerja yang membanggakan institusi Polda Jambi.

” Hari ini Kita menyaksikan beberapa rekan-rekan kita menerima penghargaan atas nama institusi Polda Jambi. Polda Jambi itu berisikan kita semua, artinya rekan-rekan sekalian, yang memberikan penghargaan itu kita semua kepada teman-teman penerima penghargaan,” ungkap Kapolda.

Ditambahkan Jenderal Bintang Dua tersebut, Saya ingin mengucapkan terima kasih dan penghormatan saya setinggi-tingginya kepada seluruh rekan-rekan sekalian, keluarga besar Polresta Jambi yang telah melaksanakan tugas dengan penuh dedikasi, loyalitas penuh semangat sehingga situasi Kamtibmas di wilayah kota Jambi ini dalam kondisi kondusif.

” Terkait kondisi Kamtibmas yang terjadi tidak hadir begitu saja. Ada kerja keras semua personel. Kapolda Jambi juga mengingatkan kembali dalam menjalankan tugas agar dilakukan dengan sungguh-sungguh dan sesuai aturan,” lanjutnya.

Kondusifitas ini tidak ada begitu saja, tapi di sini ada upaya kita bersama bagaimana menciptakan kondisi yang kondusif tersebut. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada rekan-rekan sekalian yang telah melaksanakan tugas dengan baik.

” Ini yang benar rekan-rekan sekalian. Lakukan segala sesuatunya yang baik, lakukan segala sesuatu yang benar. Apa yang kita cari di dunia ini ketenangan, kebahagiaan itu ada di balik kebaikan yang kita lakukan. Jadikan penghargaan ini sebagai motivasi bagi semua dan rekan-rekan yang lain untuk bekerja lebih baik lagi,” pungkas Irjen Pol Drs Rusdi Hartono.(Viryzha/Lam)

Baca Juga  Terkait Pentingnya Demokrasi, Polda Jambi Gelar FGD Edukasi Politik

Berita Terkait

Mewujudkan Lingkungan Kerja Aman: Hutama Karya Semarakkan Bulan K3 Dengan Lomba Dan Platform Hk Shield
Ditresnarkoba Polda Jambi Gagalkan Peredaran Narkoba Jenis Sabu Seberat 12 Kilogram Jaringan Internasional 
Pengerjaan Jembatan Jalan Tol Dimulai, Sistem Buka Tutup Jalan Diberlakukan selama Tiga Hari Kedepan
Dukung Asta Cita Ketahanan Pangan, Wakapolda Jambi Lakukan Penanganan Jagung Seluar 3,5 Hektar 
Polda Jambi Gelar Operasi Keselamatan Siginjai Tertib Berlalu Lintas tahun 2025, Ini Sasarannya
Hidayat, Kakanwil Ditjenpas Jambi Jalin Sinergitas dengan Kepala BNNP Jambi
Jelang Hari Pers Nasional 2025, Ketua PWI Kota Jambi Serahkan Piagam dan Apresiasi ke Dirlantas Polda Jambi
INOVATIF, MENGISI WAKTU LUANG, ANGGOTA POLAIRUD JAMBI PRODUKSI PAVING BLOCK
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 12 Februari 2025 - 07:28 WIB

Mewujudkan Lingkungan Kerja Aman: Hutama Karya Semarakkan Bulan K3 Dengan Lomba Dan Platform Hk Shield

Selasa, 11 Februari 2025 - 12:09 WIB

Ditresnarkoba Polda Jambi Gagalkan Peredaran Narkoba Jenis Sabu Seberat 12 Kilogram Jaringan Internasional 

Selasa, 11 Februari 2025 - 12:03 WIB

Pengerjaan Jembatan Jalan Tol Dimulai, Sistem Buka Tutup Jalan Diberlakukan selama Tiga Hari Kedepan

Selasa, 11 Februari 2025 - 09:38 WIB

Dukung Asta Cita Ketahanan Pangan, Wakapolda Jambi Lakukan Penanganan Jagung Seluar 3,5 Hektar 

Senin, 10 Februari 2025 - 13:40 WIB

Polda Jambi Gelar Operasi Keselamatan Siginjai Tertib Berlalu Lintas tahun 2025, Ini Sasarannya

Kamis, 6 Februari 2025 - 10:14 WIB

Jelang Hari Pers Nasional 2025, Ketua PWI Kota Jambi Serahkan Piagam dan Apresiasi ke Dirlantas Polda Jambi

Kamis, 6 Februari 2025 - 10:08 WIB

INOVATIF, MENGISI WAKTU LUANG, ANGGOTA POLAIRUD JAMBI PRODUKSI PAVING BLOCK

Kamis, 6 Februari 2025 - 08:29 WIB

Transformasi Pulau Penjara, Nusakambangan Menjadi percontohan pusat latihan bagi warga binaan

Berita Terbaru