Dipimpin Kapolri, Irjen Pol Krisno H Siregar Resmi Jabat Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Jabat Kapolda Sulsel 

Avatar

- Penulis

Jumat, 14 Maret 2025 - 19:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemayungnews.idJAKARTA – Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo memimpin langsung Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) 10 Kapolda berdasarkan Surat Telegram dengan nomor 488/III/2025 tanggal 12 Maret 2025 yang ditandatangani oleh Irwasum Polri.

 

Dari 10 Kapolda yang dilantik adalah Kapolda Jambi yang sebelumnya dijabat oleh Irjen Pol Rusdi Hartono digantikan oleh Irjen Pol Krisno H Siregar yang sebelumnya menjabat sebagai Gubernur Akpol bertempat di ruang Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Jumat (14/03/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Pergantian pucuk pimpinan ini merupakan bagian dari dinamika organisasi Polri untuk menjaga kinerja yang optimal dalam pelayanan kepada masyarakat dan bagian dari upaya Polri untuk terus memperkuat kepemimpinan di berbagai wilayah.

 

Untuk diketahui Irjen Pol Krisno H Siregar yang sebelumnya menjabat sebagai Gubernur Akpol sejak Maret tahun 2023 lalu.

 

Profil singkat Irjen Pol Krisno H Siregar

 

Inspektur Jenderal Polisi atau Irjen Pol. Krisno H. Siregar, S.I.K., M.H. adalah seorang perwira tinggi (Pati) di dalam Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) dan merupakan alumni angkatan 1991 satu leting Kapolri dan Irjen Pol Rusdi Hartono.

 

Di Kepolisian sendiri, Irjen Pol Krisno pernah menjabat sebagai Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri, yang dijuluki si Pemberantas Narkoba karena prestasinya kerap perang dengan bandar dan pengedar narkoba dan pernah menangkap ratusan kilo narkoba.

 

Irjen Pol Krisno sendiri memiliki istri yang bernama Evi Monike Saragi dan memiliki satu orang anak perempuan bernama Bethsheba Alicia Siregar.

 

Adapun pendidikan yang pernah ditempuh Irjen Pol Krisno H Siregar diantaranya adalah PTIK tahun 2000, Sespim tahun 2006 dan Sespimti tahun 2015.

Baca Juga  Bentuk Apresiasi Hasil Kerja, Kapolda Sumsel Dihadiahi 5 Rekor Muri Indonesia, Berikut Rincian

 

Selain itu juga, berbagai jabatan strategis juga pernah dijabat Irjen Pol Krisno diantaranya pernah menjabat sebagai Kasat III Ditnarkoba Polda Metro Jaya (2008), Kapolres Madiun Kota (2010), dan Wadirresnarkoba Polda Metro Jaya (2011).

 

Tidak sampai di situ saja, Irjen Pol Krisno sempat menduduki posisi sebagai Wakapolres Metro Tangerang Kota (2012) dan Dirresnarkoba Polda Sulut (2013).

 

Selanjutnya, pada tahun 2015, Irjen Pol Krisno ditunjuk untuk menjabat sebagai Analis Kebijakan Madya Bidang Pidum Bareskrim Polri dan dua tahun kemudian dirinya diamanahkan untuk mengisi kursi jabatan sebagai Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri.

 

Mutasi Irjen Pol Krisno kembali terjadi dan menjabat sebagai Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri pada tahun 2023.

 

Di tahun 2023, Irjen Pol Krisno diangkat sebagai Gubernur Akademi Kepolisian dan saat ini ditunjuk sebagai Kapolda Jambi menggantikan Irjen Pol Rusdi Hartono yang diangkat jabatan baru sebagai Kapolda Sulsel.

 

Untuk diketahui, dari informasi yang didapat, Kapolda Jambi yang baru nantinya akan tiba di Provinsi Jambi pada Selasa 18 Maret 2025 tiba di bandara STS Jambi disambut tarian selamat datang, pengalungan bunga dari Gubernur Jambi, disambut Forkopimda. (V/a)

Editor : Alamsyah

Berita Terkait

Pastikan Stabilitas Harga, Tim Satgas Pangan Polda Jambi Terus Lakukan Pemantauan Harga di Pasar Tradisional
Tak Hanya Kapolda, Wakapolda Jambi, Dirlantas, Kabid Propam, Dirbinmas, Dansat Brimob dan Kapolres Tebo Dimutasi
BREAKING NEWS : Irjen Pol Krisno H Siregar Gantikan Irjen Pol Rusdi Hartono sebagai Kapolda Jambi, Ini Profilnya
Saat Bulan Ramadhan, 8 Orang Tersangka Penyalahgunaan Narkoba Ditangkap dalam Operasi Pekat di Jambi
Bincang Hulu Migas PHR Zona 1 dan Media Jambi, Bahas Upaya Tingkatkan Produksi hingga Praktik Bisnis yang Berkelanjutan
Harga Daging Ayam dan Sapi Relatif Stabil, Satgas Pangan Polda Jambi Pastikan Stok di Pasar Tradisional 
Bhayangkari Polairud Polda Jambi Bagikan Takjil kepada Masyarakat Nelayan dan Penambang Ketek di Kota Jambi
Harga Minyak Kita di PT Intan Permata Bersaudara Sesuai HET, Satgas Pangan Polda Jambi Pastikan Stok Cukup selama Ramadhan 
Berita ini 47 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 19:52 WIB

Pastikan Stabilitas Harga, Tim Satgas Pangan Polda Jambi Terus Lakukan Pemantauan Harga di Pasar Tradisional

Jumat, 14 Maret 2025 - 19:19 WIB

Dipimpin Kapolri, Irjen Pol Krisno H Siregar Resmi Jabat Kapolda Jambi, Irjen Pol Rusdi Jabat Kapolda Sulsel 

Kamis, 13 Maret 2025 - 10:24 WIB

Tak Hanya Kapolda, Wakapolda Jambi, Dirlantas, Kabid Propam, Dirbinmas, Dansat Brimob dan Kapolres Tebo Dimutasi

Selasa, 11 Maret 2025 - 16:04 WIB

Saat Bulan Ramadhan, 8 Orang Tersangka Penyalahgunaan Narkoba Ditangkap dalam Operasi Pekat di Jambi

Senin, 10 Maret 2025 - 16:53 WIB

Bincang Hulu Migas PHR Zona 1 dan Media Jambi, Bahas Upaya Tingkatkan Produksi hingga Praktik Bisnis yang Berkelanjutan

Minggu, 9 Maret 2025 - 13:36 WIB

Harga Daging Ayam dan Sapi Relatif Stabil, Satgas Pangan Polda Jambi Pastikan Stok di Pasar Tradisional 

Jumat, 7 Maret 2025 - 20:12 WIB

Bhayangkari Polairud Polda Jambi Bagikan Takjil kepada Masyarakat Nelayan dan Penambang Ketek di Kota Jambi

Jumat, 7 Maret 2025 - 10:49 WIB

Harga Minyak Kita di PT Intan Permata Bersaudara Sesuai HET, Satgas Pangan Polda Jambi Pastikan Stok Cukup selama Ramadhan 

Berita Terbaru

Uncategorized

Polres Kerinci Sigap Bantu Warga Terdampak Banjir di Kerinci

Kamis, 13 Mar 2025 - 09:11 WIB