Kolaborasi Lintas Agama, Pemuda bagikan takjil kepada masyarakat Kota Jambi

Avatar

- Penulis

Minggu, 7 April 2024 - 23:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemayungnews.idJAMBI –  Minggu (7/4/2023).Sebagai bentuk wujud toleransi antara umat beragama, sejumlah organisasi dan komunitas lintas agama membagikan hidangan berbuka puasa atau takjil kepada pengendara yang lewat di sekitar persimpangan Bank Indonesia, Kota Jambi.

 

Turut berkontribusi dalam kegiatan tersebut sejumlah organisasi seperti Pemuda Katolik Jambi , Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) DPD Prov.Jambi, Parisada Hindu Darma Indonesia (PHDI) Jambi, Gereja HKI Alam Barajo, dan GP Ansor PC Kota Jambi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Perwakilan dari Pemuda Katolik, Ambrosius Cesar, mengungkapkan bahwa kegiatan berbagi ini merupakan kegiatan yg diinisiasi oleh Pemuda Katolik bersama organisasi atau komunitas keagamaan lain.

 

“Pembagian takjil oleh persaudaraan lintas agama merupakan wujud toleransi, tenggang rasa, dan penghormatan kepada saudara/i kami umat Muslim yang menjalankan ibadah puasa. Kami sangat senang kali ini atas komunitas atau organisasi yg berkontribusi dalam berbagi ramadhan ini. Hal ini juga sebagai bentuk kerukunan umat beragama di Provinsi Jambi, khususnya Kota Jambi yg pasti dengan menjunjung nilai toleransi” kata Caesar, yang juga membawahi Bidang Moderasi Beragama di Pemuda Katolik.

“Tadi ada sekitar 200 paket takjil berupa bubur kacang hijau dan kolak pisang yang kami bagikan kepada saudara-saudari yang akan berbuka puasa. Semoga ibadah puasa saudara kami berjalan dengan baik,” tambahnya.

 

Masyarakat Jambi dengan berbagai latar belakang dapat bergandengan tangan bergotong royong membangun kegiatan positif dengan berbagi kepada sesama.

 

Senada dengan Pemuda Katolik, Frandy Nababan, Ketua GAMKI DPD Prov.Jambi menyampaikan kebersamaan dalam aksi berbagi takjil sebagai bukti nyata kebersamaan dalam mewujudkan nilai-nilai persatuan dan pluralisme.

“Sore ini, walaupun ditemani dengan cuaca gerimis, kami bersama Pemuda Katolik turun ke jalan untuk berbagi takjil kepada masyarakat yang melintas. Ini adalah momen yang tepat untuk menunjukkan solidaritas kami,” ujarnya.

Baca Juga  BNNP Jambi Musnahkan Barang Bukti 1,1 Kg Sabu dan 8 Kg Ganja

“Kami berharap dengan aksi ini, semangat persaudaraan dan toleransi tetap terjaga, sambil menjunjung tinggi keragaman dan moderasi dalam beragama,” tambah pria yang juga seorang advokat ini.

 

Kegiatan berbagi ramadhan persaudaraan lintas agama ini dimulai pukul 16.45 WIB dan selesai pukul 17.45 WIB . Pada akhir kegiatan tersebut ditutup dengan acara buka bersama personil yang terlibat dalam acara tersebut. Besar harapan kegiatan seperti ini dapat berlanjut setiap tahunnya dengan organisasi atau komunitas yg lebih banyak lagi.

Editor : Alamsyah

Berita Terkait

Ini Sosok Calon Wakil Gubernur Jambi Tahun 2024-2029 Letjen TNI Sudirman, S.H., M.H., M.M
Lokasi Seismik Petrochina Kebakar Di Duga Akibat kelaalaian 
Satreskrim Polresta Jambi Bekuk Empat Pelaku Perampokan Modus Pecahkan Kaca Mobil
Wujudkan Pilkada Serentak yang Sejuk, Aman, Damai dan Bermartabat, Kapolda Jambi Gelar Pertemuan dengan Insan Pers
Promosikan Judi Online di Instagram, Wanita Cantik Ini Ditangkap Tim Cyber Ditreskrimsus Polda Jambi
Berlangsung Meriah, Deklarasi Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Muaro Jambi Masnah Busro – Zulkifli dihadiri Ribuan Massa
Buka Lahan dengan Membakar, Polres Sarolangun Amankan Satu Pelaku
Perumdam Tirta Mayang Setor Dividen Rp 7,6 Miliar ke Pemkot Jambi
Berita ini 12 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 7 September 2024 - 10:10 WIB

Ini Sosok Calon Wakil Gubernur Jambi Tahun 2024-2029 Letjen TNI Sudirman, S.H., M.H., M.M

Kamis, 5 September 2024 - 19:51 WIB

Lokasi Seismik Petrochina Kebakar Di Duga Akibat kelaalaian 

Kamis, 5 September 2024 - 19:17 WIB

Satreskrim Polresta Jambi Bekuk Empat Pelaku Perampokan Modus Pecahkan Kaca Mobil

Jumat, 30 Agustus 2024 - 21:07 WIB

Wujudkan Pilkada Serentak yang Sejuk, Aman, Damai dan Bermartabat, Kapolda Jambi Gelar Pertemuan dengan Insan Pers

Jumat, 30 Agustus 2024 - 20:56 WIB

Promosikan Judi Online di Instagram, Wanita Cantik Ini Ditangkap Tim Cyber Ditreskrimsus Polda Jambi

Rabu, 28 Agustus 2024 - 09:31 WIB

Buka Lahan dengan Membakar, Polres Sarolangun Amankan Satu Pelaku

Selasa, 27 Agustus 2024 - 16:37 WIB

Perumdam Tirta Mayang Setor Dividen Rp 7,6 Miliar ke Pemkot Jambi

Selasa, 27 Agustus 2024 - 16:34 WIB

Breaking News, Simpatisan dan Kader Golkar Kota Jambi Gelar Aksi Tolak Keputusan Rekom DPP Golkar

Berita Terbaru

Berita Terbaru

Lokasi Seismik Petrochina Kebakar Di Duga Akibat kelaalaian 

Kamis, 5 Sep 2024 - 19:51 WIB