Kalemdiklat Polri Lantik 2176 Perwira Polri Lulusan SIP Angkatan Ke 52 Tahun 2023

Avatar

- Penulis

Kamis, 5 Oktober 2023 - 02:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemayungnews.idSUKABUMI – Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kalemdiklat Polri) Komjen Pol Drs. Purwadi Arianto, M.Si memimpin upacara penutupan pendidikan dan melantik 2176 perwira Polri lulusan Sekolah Inspektur Polisi (SIP) angkatan ke-52 tahun 2023 Resimen Rahesa Aditya Diandra (RAD 52), pada Rabu (04/10/2023) siang.

Bertempat di Lapangan Soetadi Ronodipuro Setukpa Lemdiklat Polri, 2176 perwira yang terdiri dari 2067 polisi laki-laki dan 109 polisi wanita, mengikuti jalannya upacara penutupan pendidikan dan pelantikan menjadi perwira Polri dengan penuh khidmat, secara serempak mengucapkan sumpah perwira Polri yang didiktekan oleh Kalemdiklat Polri, “Bahwa saya akan memenuhi kewajiban perwira dengan sebaik-baiknya terhadap bangsa Indonesia dan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945, akan menegakan harkat dan martabat perwira serta menjunjung tinggi Tribrata dan Catur Prasetya, akan memimpin anak buah dengan memberi suri tauladan membangun karsa serta menuntun pada jalan yang lurus dan benar, akan rela berkorban jiwa raga untuk membela nusa dan bangsa”.

Menjadi seorang perwira berarti memiliki kewenangan besar yang harus digunakan secara benar dan bertanggung jawab, pegang teguh Tribrata, Catur Prasetya dan sumpah perwira yang baru saja diucapkan, ujar Kalemdiklat Polri saat membacakan amanat Kapolri.

Kalemdiklat Polri pun menyampaikan apresiasi dan rasa bangga atas pelantikan para perwira Polri tersebut, dan meyakini para perwira Polri memiliki semangat dan kemampuan untuk menghadapi tantangan tugas dilapangan, serta menjadi motor penggerak dalam menjaga stabilitas Kamtibmas dan mengawal seluruh agenda serta kebijakan pemerintah.

Menutup amanatnya Kalemdiklat Polri berpesan jadilah perwira Polri yang Rahesa Aditya Diandra yaitu perwira Polri yang memiliki karakter welas asih, bijaksana, kemauan keras dan berwibawa sebagai pembawa semangat baru bagi organisasi serta bagi Indonesia.

Turut hadir dalam upacara penutupan pendidikan dan pelantikan perwira Polri lulusan SIP angkatan ke-52 tahun 2023 adalah Kasetukpa Lemdiklat Polri Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto, S.I.K., M.Hum, beberapa perwira tinggi TNI – Polri, para Kasatdiklat Polri, pejabat utama Setukpa Lemdiklat Polri, Forkopimda Kota Sukabumi serta pengurus bhayangkari gabungan 04 Lemdiklat Polri dan pengurus bhayangkari cabang 04 Setukpa Lemdiklat Polri.

Baca Juga  Kunjungan Kerja Pengurus PWI Kota Jambi Disambut Hangat Kapolda Jambi, Ini Pesan Irjen Pol Rusdi Hartono

(Dya/AL)

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berita Terkait

Pengoperasian Jalan Tol Betung – Tempino – Jambi Seksi 3 (Segmen Bayung Lencir – Tempino) Tanpa Tarif Mulai 17 Oktober 2024, Catat Begini Ketentuannya
Tol Baleno Diresmikan Presiden Jokowi, Kepala BPJN Sebut Akan Beroperasi Tahun Ini Tunggu Kelengkapan Administrasi
Komitmen Kemenkumham Jambi Jadikan Percontohan Bebas Halinar, Lapas Sarolangun Gledah Kamar Blok Narkoba
Operasi Zebra Siginjai 2024 Dimulai, Ini Sasarannya
Diduga Air Kemasan Merk Wigo Ditemukan Oleh Warga Tanpa Tanda Expired
Tokoh Masyarakat Desa Sogo Sepakat Dukung MBZ, Bang Jon : Lanjutkan
UPAYA DIVERSI BERHASIL, 6 ORANGPK BAPAS KELAS I JAMBI LAKUKAN PENDAMPINGAN DAN PENGAWASAN KLIEN ANAK PELAKU PENGEROYOKAN
Jumat Berkah, Ratusan Nasi Bungkus dibagikan DPC Grib Kota Jambi
Berita ini 22 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 16 Oktober 2024 - 21:29 WIB

Pengoperasian Jalan Tol Betung – Tempino – Jambi Seksi 3 (Segmen Bayung Lencir – Tempino) Tanpa Tarif Mulai 17 Oktober 2024, Catat Begini Ketentuannya

Rabu, 16 Oktober 2024 - 15:56 WIB

Komitmen Kemenkumham Jambi Jadikan Percontohan Bebas Halinar, Lapas Sarolangun Gledah Kamar Blok Narkoba

Senin, 14 Oktober 2024 - 13:23 WIB

Polri Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pelantikan Presiden RI dan Wakil Presiden RI

Senin, 14 Oktober 2024 - 13:19 WIB

Anugerahi Presiden Jokowi Loka Praja Samrakshana, Kapolri: Bentuk Penghormatan Institusi 

Senin, 14 Oktober 2024 - 08:05 WIB

Operasi Zebra Siginjai 2024 Dimulai, Ini Sasarannya

Jumat, 11 Oktober 2024 - 20:20 WIB

Turut Merugikan Masyarakat, Arian Arifin Ketua DPD PUSPA-RI Kabupaten Batanghari Berencana Akan Gugat PLN Jambi

Jumat, 11 Oktober 2024 - 16:49 WIB

Masyarakat Pemayung Kesal Dengan Kinerja PLN ,Dalam Sehari Mati 4 kali,”Kayak Minum Obat Aja

Kamis, 10 Oktober 2024 - 16:39 WIB

Selain Tangkap Helen Bos Narkoba di Jambi, Polisi Juga Tangkap 4 Kaki Tangannya

Berita Terbaru